Lokasi Pantai Timang – Gunungkidul memang surganya Pantai. Wilayah Tenggara Yogyakarta ini memiliki puluhan pantai yang sangat eksotis dan sebagian besar masih alami. Tak heran jika wilayah yang dulu terkenal kering kerontang itu kini menjadi primadona wisata jogja.
Salah satu pantai yang mulai dikembangkan dan bersolek cukup pesat adalah pantai Timang Tepus Gunungkidul. yups, siapa yang tak kenal dengan Pantai satu ini. Pantai yang sudah sering masuk liputan di Televisi ini memang sangat terkenal saat ini.
Namun awalnya Pantai timang terkenal bukan karena daya tarik pantai pasir putihnya, namun karena “cerita perjuangannya”.
Pantai yang sangat ikonik dengan bukit karang besar ini memang awalnya dikenal karena banyak nelayan yang mencari lobster di tempat ini. Keunikan Pantai Timang adalah Gondola atau kereta gantung yang digunakan untuk menyeberang menuju karang besar.
Minimnya peralatan dan keamanan bagi para nelayan saat menyeberang di Gondola Pantai timang menjadi “materi wisata” yang sangat menarik kala itu. Mereka mempertaruhkan nyawa demi bisa mencari nafkah di bukit karang pantai Timang. Gondola tersebut kemudian menjadi sangat terkenal dan banyak yang penasaran ingin mencoba.
Oleh sebab itu muncul inisiatif untuk membuka wisata di lokasi Pantai timang dengan daya tarik utama naik Gondola/kereta gantung.
Tak disangka, sambutan wisatawan sangat baik dan antusias untuk mencoba naik Gondola pantai Timang. harga Tiket naik Kereta Gantung pantai Timang yang relatif mahal ternyata tak menyurutkan nyali wisatawan untuk memacu adrenalin dengan sensasi ekstrim luar biasa.
Setelah cukup sukses menarik wisatawan dengan Gondolanya, Pantai timang muali berbenah dan memberikan wahana baru yaitu Jembatan gantung pantai Timang, serta Spot selfie di bukit karang.
Jangan Lupa Subscribe, Like, & Aktifkan Lonceng di Youtube kita serta Follow Web Kita.
0 komentar:
Post a Comment